Loading
Play
Extreme Radio Show
Extreme Radio Show

KONTRADIKSI – Shitleader

Author by Extreme Moshpit

Album Review :

Shitleader merupakan EP terbaru dari band Punk asal Bandung, Kontradiksi. EP ini Berisikan 5 lagu yang satu diantaranya merupakan lagu cover dari band Turtles Jr yang bertajuk fuck your friend, yang sekaligus menjadi trek pembuka dalam EP ini. Dalam Shitleader, Kontradiksi memainkan lagu-lagu yang berdurasi singkat, riff yang sederhana namun tetap “keras” dan gahar, serta pesan dari setiap lagunya begitu straight to face. Ketika mendengarkan album ini, menurut saya para pendengar baiknya melupakan persoalan teknis yang “ribet” dalam proses bermusik, EP ini saya analogikan sebagai media penyaluran kemarahan dalam bentuk karya lagu yang dikumandangkan dengan kecepatan maksimal dan kekacauan yang instan dari lagu pembuka hingga akhir, Shitleader rupanya masih tetap berdarah murni punk hardcore yang mengutamakan keseruan dalam bermusik, yang memberikan soundtrack untuk menunjang keseruan di area moshpit.

Daerah Asal : Kota Bandung

Tahun : 2019

Label : Distort Records

Deskripsi Band :

Kontradiksi merupakan unit punk asal Kota Bandung yang sudah mulai aktf berkarya sejak 2010. Nama Kontradiksi sendiri memiliki dimaknai sebagai “suatu hal yang tidak mungkin terjadi (mustahil)” oleh para personilnya. Pada 2010, Kontradiksi tergabung dalam Split Album yang bertajuk Split 4way yang didalamnya terdapat band Kontradiksi, Disgod, Korrupt, dan Kerok yang diproduksi oleh Brigade Records. Pada 2011, mereka akhirnya berhasil merilis album penuh pertamanya yang bertajuk Sound Of Disaster dibawah naungan Brigade Records. Pada 2013, mereka berhasil meluncurkan 2 buah EP, dan 1 buah album yang berjudul Pecahkan Telinga, di tahun yang sama pula mereka berhasil melakukan tour di Jawa, Bali, dan Lombok. Pada 2019, akhirnya mereka berhasil merilis EP terbarunya yang bertajuk Shitleader dibawah naungan Distort Records.

Personil Terkini :

-(VOCAL) Gagah

(DRUM) Riki

-(GUITAR) Shendi

-(BASS) Iwa

Discography :

-(SPLIT) Kontradiksi/Disgod/Korrupt/Kerok (2010)

-(ALBUM) Sound Of Disaster (2011)

-(SPLIT) Bombardir / Zudas Krust / Bulletproof / Kontradiksi (2011)

-(EP) Power Noize Violence (2013)

-(EP) Noise not Music (2013)

-(ALBUM) Pecahkan Telinga (2013)

-(SPLIT) Kontradiksi / Noise Attack (2014)

-(VIDEO) KAWAKAMI FOREVER 2017 (2018)

-(EP) Shitleader (2019)

Akun Media Sosial :

Instagram https://www.instagram.com/kontradiksi_officiall/

Bandcamp https://distortrecords.bandcamp.com/album/kontradiksi-shitleader-ep