Loading
Play
Extreme Radio Show
Extreme Radio Show

DELIRIUM CARNAGE – Monstrum Vek Prodigium

Author by Extreme Moshpit

Album review           :

Padat dan Brutal. Mungkin itu kata-kata pertama yang muncul ketika mendengar album Monstrum Vek Prodigium.  Dentuman drum yang tak begitu kompleks nyaris tanpa celah membombardir telinga. Selain itu, sound gitar dengan riffing khas band-band Brutal Death Metal, dapat membuat hasrat pecinta musik metal terpuaskan. Pengalaman para personil yang sudah malang melintang di band sebelumnya, mungkin hal itulah yang dapat membuat album Monstrum Vel Prodigium ini terasa megah dan clean  meskpun ini baru album pertama dari Delirium Carnage. Anton Ariesta sepertinya masih menjadi dalang dibalik blasting-an drum pada album ini yang membuat setiap lagu yang ada, terasa lebih variatif dan tidak biasa.

Label                         : Disembowel Records

Tahun                        : 2019

Nama Band               : Delirium Carnage

Deskripsi Band         :

Delirium Carnage merupakan band Brutal Death Metal asal Malang, Jawa Timur. Band ini berdiri pada 2014, dimotori oleh Anton dan Indra Ex-Keramat dan Rotten Corpse salah satu band yang legendaris dalam dunia musi brutal death metal Indonesia, Delirium Carnage merilis album debutnya 6 tahun kemudian dengan judul Monstrum Vel Prodigium.

Personil                      :

Arie Punjung Nugroho (Vokalis), Alan Widjaya (Guitaris), Indra Prastowo (Gitaris), Anton Ariesta (Drummer), Dimas Wardhana (Bassist)

Discography               :

(DEMO) Indonesian Brutality Promo 2015 (2015)

(ALBUM) Monstrum Vel Prodigium (2019)

Link                            :

Youtube

Website

Facebook